pilihan +INDEKS
Kota Solok Ingin Jadikan Pekanbaru Sebagai Sister City
PEKANBARU - Pemerintah Kota Solok melakukan studi banding ke Pemerintah Kota Pekanbaru, pada Jumat (19/3). Kunjungan kali ini berlangsung di Lantai VIP Gedung Utama Komplek Perkantoran Tenayan Raya dan disambut langusng oleh Walikota Pekanbaru, Dr. H. Firdaus, S.T., M.T.
Walikota Solok H. Zul Elfian Umar , Dt. Tianso, S.H., M.Si, menyebutkan kunjungan ke Pekanbaru kali ini, pihak Pemko Solok ingin mengetahui strategi pembangunan Kota Pekanbaru yang digadang menjadi Capital City Of Sumatera.
"Banyak hal yang kami ingin prlajari kepada pihak Pemko Pekanbaru. Terutama tentang pembangunan Kota Pekanbaru, strategi investasi dan pemekaran Kecamatan dan Kelurahan," ujar Walikota Solok.
Setelah pemaparan dari Walikota Pekanbaru Dr. H. Firdaus, S.T., M.T, Walikota Solok tertarik menjadikan Kota Pekanbaru sebagai Sister City Kota Solok.
Berbicara manfaat pemekaran Kecamatan, Walikota Pekanbaru, menjelaskan, tujuannya, pemerataan pembangunan baik itu dari segi kependudukan maupun dari segi infrastruktur.
"Tujuan pemekaran ini adalah merupakan suatu bentuk investasi pembangunan daerah kota Pekanbaru yang dapat kita lihat dari jumlah penduduk yang cukup tinggi, perekonomian yang meningkat dan pembangunan infrastruktur yang memadai," jelasnya.
Kemudian Walikota Pekanbaru menjelaskan visi Pekanbaru. Sesuai Perda Kota Pekanbaru Nomor 1 Tahun 2001, Yaitu Terwujudnya Kota Pekanbaru Sebagai pusat perdagangan dan jasa. Selain itu menjadi pendidikan serta pusat kebudayaan Melayu dan menjuju masyarakat sejahtera berlandaskan Iman dan Taqwa.
Untuk percepatan pencapaian visi Kota Pekanbaru, Pemko Pekanbaru menerapkan beberapa strategi.
Walikota menjelaskan pertama adalah meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang bertaqwa, mandiri, tangguh dan berdaya saing tinggi. Hal ini mengingat Pekanbaru minim sumber daya alam (SDA).
Kedua, mewujudkan pembangunan masyarakat Madani, ketiga, mewujudkan tata kelola kota cerdas dan penyediaan infrastruktur yang baik.
"Keempat, mewujudkan pembangunan ekonomi berbasiskan ekonomi kerakyatan dan ekonomi padat modal, pada sektor unggulan, yaitu Jasa, Perdagangan, dan Industri (Olahan dan MICE). Terakhir, mewujudkan lingkungan perkotaan yang layak huni (Liveable City) dan ramah lingkungan (Green City)," papar Walikota.
Berita Lainnya +INDEKS
Wawako Ajak Anak-Anak di TK Negeri 6 Pekanbaru Gemar Makan Sayur
PEKANBARU - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius Anwar, meninjau la.
Wali Kota Pekanbaru Resmikan SLB Santa Lusia di Rumbai, Apresiasi Peran Donatur dan Dedikasi Pendidik
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan apresiasi dan pe.
Dalam Waktu Dekat Ratusan PPPK Paruh Waktu Pemko Pekanbaru akan Ditempatkan di Setiap RW
PEKANBARU - Untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan akses layanan, Pemeri.
Pj Sekda Pimpin Rakor Lintas Perangkat Daerah, Bahas Terkait Penyampaian Informasi
PEKANBARU - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Ingot A.
Pemko Pekanbaru Berkomitmen Tuntaskan Perbaikan 29 Ruas Jalan Pada Akhir Tahun ini
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, berkomitmen menuntaskan perb.
Semangat Sumpah Pemuda, Pekanbaru Bagikan 300 Tong Sampah Anyaman Rotan
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho mengajak seluruh pemuda untuk.







