pilihan +INDEKS
Rilis Inflasi Bersama BPS Kampar, Asisten II Setda Kampar Suhermi ; Inflasi Pemkab Kampar Bulan Desember 2024 Berada di Angka 0,79 %
Bangkinang Kota - Pj Bupati Kampar H. Hambali, SE,MBA,MH diwakili Asisten II Setda Kampar Suhermi,ST bersama BPS Kabupaten Kampar mengikuti kegiatan rilis inflasi yang dilaksanakan di Ruang Rapat Lantai III Kantor Bupati Kampar. Kamis (02/01/2025).
Hadir dalam kegiatan ini Kepala Inpektorat Kabupaten kampar Febrinaldi Tridermawan,, S. STP, M. Si, Kepala BPS Kabupaten Kampar Ir. Budianto beserta anggota, Plt Kabag Perekonomian Purwoko, dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kampar.
Dalam arahannya Suhermi menyampaikan ucapan terima kasih kepada BPS Kabupaten Kampar yang hari ini telah melakukan rilis inflasi daerah Kabupaten Kampar, Alhamdulillah hari ini inflasi Kabupaten Kampar berada di angka 0,79%.
Ia juga mengatakan, capaian ini tidak terlepas dari upaya dan kerja keras kita bersama terutama TPID Kampar bersama OPD terkait dalam pengendalian inflasi daerah.
Pengendalian Inflasi ini merupakan sesuatu hal yang saat ini sudah menjadi kebiasaan yang selalu kita lakukan , untuk itu mari kita selalu awasi dan terus berupaya untuk menjaga dan menstabilkan harga barang serta pendistribusian barang agar inflasi terus terkendali dengan baik. Tambahnya.
Kita juga akan terus persiapkan langkah-langkah dan upaya yang harus kita lakukan kedepannya agar tidak terjadi lagi kenaikan inflasi dan inflasi tetap terkendali.
Sementara itu, Kepala BPS Kabupaten Kampar Ir. Budianto menyampaikan bahwa pada bulan Desember 2024 terjadi inflasi m-to-m sebesar -0,79%, inflasi y-on-y sebesar 0,69% dan inflasi y-to-d sebesar -0,69%.
"Penyumbang Utama inflasi pada bulan desember 2024 secara m-to-m adalah kelompok makanan, minuman dan tembakau dengan andil 0,78%, dan Komoditas penyumbang utama inflasi antara lain Daging Ayam Ras, Minyak Goreng, Cabai Merah, Cabai Rawit, dan Telur Ayam Ras" Ujarnya
Berita Lainnya +INDEKS
Politeknik Kampar Gelar Seminar “Guru Aman, Sekolah Nyaman” Tahun 2026
Bangkinang, Senin, 12 Januari 2026 — Politeknik Kampar menyelenggarakan seminar bertema &ld.
Bupati Kampar Pimpin Rapat Staf Sekaligus Persiapan Awal Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 Tahun 2026
Bangkinang Kota – Bupati Kampar, Ahmad Yuzar,S.Sos MT memimpin Rapat Staf sekaligus Persiap.
Merajut Silaturrahmi, Menguatkan Integritas: Langkah Awal Kepala KUA Salo Zulfahmi
Salo, — Suasana Balai Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Salo tampak hangat pada Jum.
Bupati Kampar Sambangi Kementerian PU Ajukan Pembangunan Empat Ruas Jalan Strategis
Jakarta — Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos., MT melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Pe.
Melalui Zoomeeting, Pemkab Kampar Ikuti Panen Raya Bersama Presiden RI, Dukung Penuh Swasembada Pangan
Bangkinang Kota – Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos., M.T. yang diwakili Asisten II Setda Ka.
Ketua IKTD Batam, Arlon Veristo: Golkar Kepri Butuh Pemimpin Stabil dan Merangkul, Rizki Faisal Paling Siap
Batam — Ketua Ikatan Keluarga Tanah Datar (IKTD) Kota Batam, Arlon Veristo, menyatakan duku.







