pilihan +INDEKS
Akhmad Sudirman Tavipiyono Jabat Pjs Bupati Bengkalis
BENGKALIS - Direktur Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil pada Direktorat Jendral Pencatatan pada Direktorat Jenderal Pencatatan Sipil, Akhmad Sudirman Tavipiyono ditetapkan sebagai Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Bengkalis.
Penetapan Pjs Bupati Bengkalis Akhmad Sudirman berdasarkan keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-3795 Tahun 2024 tanggal 19 September 2024.
Setelah penetapan, Pjs Bupati Bengkalis Akhmad Sudirman dikukuhkan oleh Pjs Gubernur Riau, Rahmad Hadi di Balai Serindit Gedung Daerah Gubernuran Provinsi Riau, Selasa, 24 September 2024.
Akhmad Sudirman dikukuhkan sebagai Pjs Bupati Bengkalis bersama enam Pjs Bupati/Walikota se-Provinsi Riau yang daerahnya melaksanakan pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Pada pengukuhan Pjs Bupati Bengkalis Akhmad Sudirman Tavipiyono bersama Bupati/Walikota se-Provinsi Riau, dihadiri Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili Wakil Bupati Bengkalis, H Bagus Santoso menghadiri Pengukuhan Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Bengkalis.
Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso memberikan ucapan selamat kepada Akhmad Sudirman Tavipiyono yang juga merupakan Direktur Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil pada Direktorat Jendral Pencatatan Sipil.
"Atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, kami mengucapkan selamat kepada pejabat sementara Bupati Bengkalis yang baru saja dikukuhkan, semoga sukses dan amanah dalam melaksanakan tugas dan kewajiban", ungkap bagus.
Lebih lanjut Bagus berharap setelah pengukuhan dapat menjalankan roda pemerintahan dengan amanah dan baik sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan dengan lancar.
Untuk diketahui, enam Pjs kepala daerah, tiga Pjs berasal dari pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau dan tiga Pjs dari pejabat di lingkungan Pemerintah Pusat.
Adapun enam Pjs kepala daerah yang ditunjuk yakni Pjs Bupati Bengkalis dijabat Drs. Akhmad Sudirman Tavipiyono, MM., MA (Direktur Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil (Dafdukcapil) pada Ditjen Dukcapil Kemendagri).
Pjs Bupati Siak dijabat Indra Purnama (Biro Keuangan, Umum dan Humas (KUH) BNPB.
Pjs Wali Kota Dumai dijabat T.S Fahsul Falah (Kepala Pusat Strategi Kebijakan Kewilayahan, Kependudukan dan Pelayanan Publik, Kemendagri).
Kemudian Pjs Bupati Pelelawan dijabat Jhon Armedi Pinem (Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Setdaprov Riau).
lalu, Pjs Bupati Kepulauan Meranti dijabat Roni Rakhmat (Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau).
Terakhir, Pjs Bupati Kuantan Singingi dijabat Sri Sadono Mulyanto (Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau).
Tampak hadir Ketua Sementara DPRD Bengkalis Septian Nugraha, Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro, Sekrtaris Daerah dr Ersan Saputra, Sekreris DPRD Bengkalis Rafiardi Ikhsan. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Basuki Rahmad, Kepala Dinas Pencatatan Sipil Ismail.
Kepala Bagian Tata Pemerintahan Mohd. Amru Herawza, Ketua KPU Bengkalis Agung Kurniiawan dan Koordinator Divisi Hukim dan Penyelesain Sneketa Bawaslu Kabupaten Bengkalis Mendra serta Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Ira Vendriyani.
Berita Lainnya +INDEKS
Peduli Kemanusiaan, Baznas Riau Kirim Bantuan ke Tapanuli Selatan
PEKANBARU — Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau kembali menunjukkan kepedulian.
Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Swadaya Riau Naik Tembus Rp3.468 per Kg
PEKANBARU - Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit mitra swadaya di Pro.
MBG Jadi Penggerak Pendidikan, dan Pengentasan Kemiskinan di Riau
PEKANBARU – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) tidak hanya berperan dalam peningkatan gizi .
Pemprov Riau Matangkan Pembentukan Tim Optimalisasi Pendapatan Asli Daerah
PEKANBARU – Pemerintah Provinsi Riau menggelar rapat persiapan pembentukan.
PEKANBARU -Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menekankan pentingnya penguatan fiskal daerah dan optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebagai kunci menjaga keberlanjutan pembangunan. Penegasan ini disampaikan dalam Ra
KAMPAR - Kepolisian Daerah (Polda) Riau turut ambil bagian dalam panen.
Kemendagri Dorong Daerah Perkuat Fiskal dan Maksimalkan PAD 2026
PEKANBARU -Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menekankan pentingnya penguatan fiskal daerah da.







