pilihan +INDEKS
Wako Agung Serahkan Langsung Bantuan Kepada 424 KK Kategori Miskin Ekstrem
PEKANBARU - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, H Agung Nugroho Nugroho SE MM menyerahkan langsung bantuan kepada ratusan Kepala Keluarga (KK) yang masuk dalam kategori keluarga miskin ekstrem, Rabu (14/1/2026).
Kegiatan ini berlangsung di halaman Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, Jalan Jendral Sudirman. Total ada 424 KK yang masuk kategori miskin ekstrem di Kota Pekanbaru yang mendapat bantuan uang tunai. Mereka mendapatkan bantuan Rp300 ribu setiap bulannya.
"Jadi hari ini sekaligus dapat untuk tiga bulan dengan nilai Rp900 ribu tanpa potongan pajak," kata Wako Agung usai penyerahan bantuan.
Wako menuturkan, bahwa bantuan ini berasal dari anggaran budget sharing antara Pemko Pekanbaru dengan Pemerintah Provinsi Riau. Bantuan bagi keluarga miskin ekstrem ini telah diusulkan sejak tahun 2023 kemarin kepada pemerintah provinsi.
"Dan Alhamdulillah hari ini bisa langsung kita bagikan kepada penerima manfaat, yang jumlahnya lebih dari 400 keluarga," terangnya.
Wako memastikan bantuan ini bakal berkelanjutan ke depannya. Bantuan ini, dikatakan Agung juga sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat kurang mampu. "Kita juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Riau untuk bantuan ini, bantuan ini memang dari (budget) sharing dari Pemko Pekanbaru dan Pemprov Riau," pungkasnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Kontrak Pengelolaan Berakhir, Pemko Pekanbaru Amankan Aset Danau Bandar Kayangan
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru memastikan akan mengambil lan.
Wawako Ajak Anak-Anak di TK Negeri 6 Pekanbaru Gemar Makan Sayur
PEKANBARU - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius Anwar, meninjau la.
Wali Kota Pekanbaru Resmikan SLB Santa Lusia di Rumbai, Apresiasi Peran Donatur dan Dedikasi Pendidik
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan apresiasi dan pe.
Dalam Waktu Dekat Ratusan PPPK Paruh Waktu Pemko Pekanbaru akan Ditempatkan di Setiap RW
PEKANBARU - Untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan akses layanan, Pemeri.
Pj Sekda Pimpin Rakor Lintas Perangkat Daerah, Bahas Terkait Penyampaian Informasi
PEKANBARU - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Ingot A.
Pemko Pekanbaru Berkomitmen Tuntaskan Perbaikan 29 Ruas Jalan Pada Akhir Tahun ini
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, berkomitmen menuntaskan perb.







