pilihan +INDEKS
Bahas Persiapan Jelang Idulfitri, Sekda Pekanbaru Ikuti Rapat Lintas Sektoral
PEKANBARU, ACUANNEWS.COM - Penjabat Walikota Pekanbaru Muflihun, S.STP M.AP diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Indra Pomi Nasution ikuti rapat koordinasi lintas sektoral bidang operasional tahun 2023, bersama Menko PMK melalui virtual, Kamis (6/4).
Indra Pomi Nasution bersama Forkopimda Pekanbaru mengikuti rapat, di Aula Bunga Kiambang Polresta Pekanbaru. Mereka membahas sejumlah persiapan jelang Hari Raya Idulfitri.
"Kami membahas terkait kesiapan jelang lebaran. Kemudian membahas ketersediaan pangan dan kestabilan harga jelang lebaran ini," ujar Indra Pomi Nasution.

Menurutnya, hingga kini ketersediaan pangan di Kota Pekanbaru masih mencukupi kebutuhan masyarakat. Stok yang ada di pasaran masih tersedia dengan baik.
Kemudian, untuk harga bahan pangan dikatakan Indra juga masih cenderung stabil. Belum ada kenaikan yang signifikan pada sejumlah komoditi.
"Bahkan Kota Pekanbaru deflasi. Artinya ini cukup baik ya untuk kestabilan harga bahan pokok," jelas Sekda.
Dalam kesempatan tersebut, dibahas juga terkait pengamanan saat lebaran Idulfitri nanti. Pemerintah kota juga sudah memperbaiki jalan-jalan jelang lebaran nanti. Ada sejumlah ruas jalan yang digesa perbaikannya jelang lebaran nanti. (ADV)
Berita Lainnya +INDEKS
Nikah Massal Gratis Pemko Pekanbaru Sudah Didaftar 43 Calon Pasutri
PEKANBARU - Program Nikah Massal Gratis Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, per t.
Hujan Tak Surutkan Semangat, MTQ ke-57 Pekanbaru Berlangsung Meriah
PEKANBARU - Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).
Komitmen Pemko Pekanbaru Bangun Infrastruktur, 29 Ruas Jalan Dioverlay Jelang Akhir Tahun
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, di.
Bupati Kampar Pimpin Langsung Rapat Pra Musrenbang RKPD 2026
Bangkinang Kota - Rapat Pra Musrenbang RKPD Kabupaten Kampar dipimpin langsung oleh Bupati Kampar.
Pramusrenbang RKPD, Bupati Kampar dan Sekda Kampar Bahas Langsung Bersama OPD
BANGKINANG KOTA - Memasuki hari kedua pembahasan Rencana Kerja Pemerintah Daerah.





.jpeg)

