pilihan +INDEKS
Pemko Pekanbaru Hentikan Operasional Bus TMP Sementara
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, memutuskan untuk menghentikan sementara operasional bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) seiring dilakukannya penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level IV.
"Khususnya untuk rute yang melintasi jalan-jalan protokol, itu kita hentikan sementara," ujar Walikota Pekanbaru Dr. H. Firdaus ,S.T., M.T, Rabu (4/8).
Selama penerapan PPKM level IV, sebut walikota, seluruh jalan protokol dilakukan penyekatan guna mengurangi mobilas di pusat kota.
"Karena jalan kita lakukan penyekatan, terus (transportasi) kita layani juga, kebijakannya kan jadi tidak tegas. Oleh sebab itu, kita hentikan sementara supaya semua yang masuk ke tengah kota betul-betul terkontrol," ucapnya.
Kemudian untuk rute bus TMP yang tidak melintasi jalan protokol, disampaikan Walikota masih bisa beroperasi guna memberikan pelayanan transportasi bagi warga di Ibukota Provinsi Riau.
"Jadi yang tidak masuk ke jalan protokol, itu saya minta diatur koridornya. Kalau koridornya masuk ke protokol, itu tidak bisa," tegasnya.
"Kalau (bus TMP) tetap masuk ke protokol, itu tidak efektif jadinya. Di pusat kota kan juga tidak ada aktivitas seperti biasa, hanya aktivitas tertentu, maka mobilitas dibatasi," tutup Walikota menambahkan.
Berita Lainnya +INDEKS
Satu-satunya di Riau, Sekolah Rakyat Dibangun di Kuantan Singingi
KUANSING - Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) menjadi satu-satunya .
Politeknik Kampar Gelar Seminar “Guru Aman, Sekolah Nyaman” Tahun 2026
Bangkinang, Senin, 12 Januari 2026 — Politeknik Kampar menyelenggarakan seminar bertema &ld.
Bupati Kampar Pimpin Rapat Staf Sekaligus Persiapan Awal Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 Tahun 2026
Bangkinang Kota – Bupati Kampar, Ahmad Yuzar,S.Sos MT memimpin Rapat Staf sekaligus Persiap.
Merajut Silaturrahmi, Menguatkan Integritas: Langkah Awal Kepala KUA Salo Zulfahmi
Salo, — Suasana Balai Nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Salo tampak hangat pada Jum.
Bupati Kampar Sambangi Kementerian PU Ajukan Pembangunan Empat Ruas Jalan Strategis
Jakarta — Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos., MT melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Pe.
Melalui Zoomeeting, Pemkab Kampar Ikuti Panen Raya Bersama Presiden RI, Dukung Penuh Swasembada Pangan
Bangkinang Kota – Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.Sos., M.T. yang diwakili Asisten II Setda Ka.







