pilihan +INDEKS
Diskes Pastikan Vaksinasi Tetap Berlanjut Selama Ramadhan

PEKANBARU - Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru, memastikan proses penyuntikan vaksin kepada pelayanan publik dan warga lanjut usia (lansia) tetap dilanjutkan selama Ramadhan ini.
"Seperti hari ini, teman-teman dari Pengadilan Agama kita vaksin di Rumah Sakit PMC (Pekanbaru Medical Center)," kata Kepala Diskes Kota Pekanbaru Mohd Noer, Senin (19/4).
"Kemudian Rabu nanti akan dilanjutkan dengan Imam Masjid Paripurna lebih kurang 200 orang. Imam ini akan divaksin di Rumah Sakit Hermina," ulasnya.
Untuk proses vaksinasi sendiri, sebut Noer, masih dilangsungkan pada siang Ramadhan.
"Sekarang tetap siang. Besok imam masjid juga siang. Kalau malam, nanti bisa mengganggu pelaksanaan ibadah. Tapi kalau siang kan waktunya lebih longgar. Kalau vaksinasi malam, kasihan juga dengan petugas dan peserta vaksinasi, apalagi kalau rumahnya jauh dari lokasi vaksinasi," ucap Noer.
Namun demikian, Diskes Pekanbaru tidak melarang apabila ada rumah sakit yang melaksanakan penyuntikan vaksin Sinovac pada malam Ramadhan.
"Kalau ada permintaan ke rumah sakit untuk vaksinasi malam, itu tidak masalah. Kita tidak melarang, karena tidak ada ketentuan jam berapa harus divaksin," tutup Noer.
Berita Lainnya +INDEKS
Bupati Kampar Ucapkan Selamat Atas Terselenggaranya Rakerda PWI Tahun 2025
Bangkinang Kota - Bupati Kampar H Ahmad Yuzar memberikan ucapan selamat kepada Persatuan Wartawan.
Persiapan Pulang Ke Bangkinang, Jamaah Haji Sampaikan Ucapan Terima Kasih ke Petugas Atas Pelayanan
BATAM - mewakili Jamaah haji Kabupaten Kampar Ketua DPRD kabupaten Kampar H Ahmad Taridi yang men.
Wakili Bupati Kampar, Sekda Kampar Hadiri Rapat Koordinasi Kesiapan Bakti Religi dan Peduli Lingkungan Polda Riau
Pekanbaru — Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar, Hambali, SE., MBA., MH, menghadiri Rapat Ko.
Wabup Hj. Misharti Tinjau Evaluasi Lapangan Lomba Desa/Kelurahan
Tapung - Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti, S,Ag, M, Si meninjau Proses Penilaian/evaluasi per.
Didampingi Bupati Kampar, Wakapolda Riau Pada Dialog Lingkungan dan Upacara Bakti Religi dan Peduli Lingkungan
KAMPAR KIRI HULU - Bupati Kampar Ahmad Yuzar,S.Sos,MT hadiri langsung selama dua dalam kegiatan B.
Wakil Bupati Kampar Kunjungi Pustu dan Puskesmas Di Kec. Kampar Kiri Tengah
Kampar Kiri Tengah - Wakil Bupati Kampar, Dr. Hj. Misharti, S.Ag. M.Si, melakuka.