pilihan +INDEKS
Tinjau Jalan Amblas, Wali Kota Pekanbaru Pastikan Segera Diperbaiki
PEKANBARU - Wali Kota (Wako) Pekanbaru Agung Nugroho, langsung turun meninjau titik Jalan Lobak yang amblas akibat diguyur hujan deras, Sabtu (5/4/2025) siang. Agung melihat langsung kondisi kerusakan jalan.
Agung juga memerintahkan, Dinas PUPR Pekanbaru untuk langsung melakukan perbaikan jalan. Dia memastikan agar titik jalan amblas itu segera diperbaiki.
"Di hari Raya Idulfitri ke-5 ini kita dapat laporan dari warga ada jalan longsor, di Jalan Lobak akibat digerus air yang cukup kuat," kata Agung Nugroho di sela tinjauan.
Agung menyebut, jalan amblas akibat drainase dibawah jalan yang sudah tidak berfungsi dengan baik. Sehingga aliran air yang cukup deras membuat badan jalan amblas.
Jalan amblas ini juga sudah beberapa kali terjadi di beberapa titik Jalan Lobak tersebut. Agung langsung meminta jajarannya untuk segera melakukan perbaikan. Ia meminta drainase jalan juga kembali dilakukan perbaikan hingga ke hilir.
"Supaya tidak ada lagi air yang menggerus ke bawah badan jalan. Saya juga sudah panggil kabid SDA nya, kita ingin dinormalisasi lagi sehingga air lancar," jelas Agung.

Agung menambahkan, selama perbaikan jalan berlangsung maka akan dilakukan rekayasa lalulintas. Dishub bersama aparat kepolisian akan turun ke titik tersebut untuk mengatur lalulintas.
"Tadi kita sudah minta bantu pak kapolda, bagaimana supaya diturunkan tim lalulintas dan pihak polresta. Supaya nanti kita rekayasa lalulintas, kita buat satu arah dulu untuk menghindari kemacetan yang cukup panjang," pungkasnya.
Seperti diketahui, Jalan Lobak di Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru kembali mengalami amblas pada Sabtu (5/4/2025) subuh. Kondisi kerusakan kali ini disebut warga lebih parah dibandingkan kejadian sebelumnya.
Meski belum diketahui penyebab pasti peristiwa tersebut, sejumlah warga sekitar menduga intensitas hujan tinggi yang terjadi dalam beberapa hari terakhir menjadi faktor utama.
Berita Lainnya +INDEKS
Wawako Ajak Anak-Anak di TK Negeri 6 Pekanbaru Gemar Makan Sayur
PEKANBARU - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius Anwar, meninjau la.
Wali Kota Pekanbaru Resmikan SLB Santa Lusia di Rumbai, Apresiasi Peran Donatur dan Dedikasi Pendidik
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan apresiasi dan pe.
Dalam Waktu Dekat Ratusan PPPK Paruh Waktu Pemko Pekanbaru akan Ditempatkan di Setiap RW
PEKANBARU - Untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan akses layanan, Pemeri.
Pj Sekda Pimpin Rakor Lintas Perangkat Daerah, Bahas Terkait Penyampaian Informasi
PEKANBARU - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Ingot A.
Pemko Pekanbaru Berkomitmen Tuntaskan Perbaikan 29 Ruas Jalan Pada Akhir Tahun ini
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, berkomitmen menuntaskan perb.
Semangat Sumpah Pemuda, Pekanbaru Bagikan 300 Tong Sampah Anyaman Rotan
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho mengajak seluruh pemuda untuk.







