pilihan +INDEKS
Kemenag Pekanbaru Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Dua Madrasah, Ini Tujuannya
PEKANBARU - Dalam rangka meningkatkan layanan administrasi di madrasah, Plh Kepala Kantor Kemenag Kota Pekanbaru Rialis Kamsa yang juga merupakan Kasi Penmad melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi di dua madrasah di Pekanbaru, yaitu MTsN 2 Pekanbaru dan MI Muhammadiyah 01.
Hal tersbeut merupakan tindak lanjut dari hasil pembinaan Kepala Tata Usaha Madrasah se-Kota Pekanbaru yang dilaksanakan beberapa pekan yang lalu.
Rialis menyebutkan, kegiatan ini dimaksudkan untuk mengetahui secara jelas perkembangan madrasah pada aspek peningkatan layanan administrasi madrasah setelah sebelumnya sudah di berikan pembinaan dan arahan oleh kasi penmad selaku pembina.
"Apakah sudah ada perubahan yang lebih baik kedepannya. Selain itu kegiatan ini sebagai pendampingan bagi madrasah agar berjalan sesuai dengan yang diharapkan,"ujarnya.
Dari hasil monitoring dan evaluasi tersebut, Rialis menyampaikan, secara keseluruhan layanan administrasi di kedua madrasah tersebut sudah berjalan dengan baik.
Ia menegaskan dari hasil pembinaan yang dilakukan Kementerian Agama kepada Kepala Tata Usaha Madrasah Negeri dan swasta yang dilaksanakan sebelumnya sudah dilaksanakan di kedua madrasah tersebut.
"Dari hasil Monev di kedua madrasah tersebut sudah sesuai dengan arahan dalam pembinaan teesebut, dan tetap berharap kepada kedua madrasah tersebut disarankan untuk melengkapi yang belum terselesaikannya," harapannya.
Berita Lainnya +INDEKS
Pemprov Riau dan Pemko Pekanbaru Bahas Langkah Cepat Atasi Lonjakan Kasus Campak
PEKANBARU - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Riau menggelar pertemuan dengan. Pemerintah Kota (P.
35 CCTV Baru Awasi Ruang Publik Pekanbaru
Pekanbaru – Pemerintah Kota Pekanbaru mulai memperkuat sistem keamana.
Pemprov Riau Bentuk Satgas Percepatan MBG, Gubri Abdul Wahid Intensif Lakukan Pengawasan
Pekanbaru - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid bersama Deputi Bidang Pe.
Komitmen Majukan Kebudayaan, Gubri Raih Anugerah Kebudayaan Indonesia 2025
JAKARTA - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid dianugerahi penghargaan Anugerah Kebudayaan Indonesia.
Gubernur Abdul Wahid Gelorakan Semangat Musyawarah Mufakat di Munas VII APPSI 2025
JAKARTA – Gubernur Riau, Abdul Wahid, menyerukan pentingnya semangat .
Pawai Budaya HUT ke-68 Riau: Ketika Sejarah Hidup Kembali di Tengah Kota
Pekanbaru - Langit Pekanbaru pada Minggu (10/8/2025) adalah kanvas bagi Paw.







