pilihan +INDEKS
TP PKK Kabupaten Bengkalis Bersama Forum Anak Bagi-Bagi Takjil di Jalan Bantan
BENGKALIS, acuannews.com – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bengkalis bersama Forum Anak turun ke jalan untuk membagi-bagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di Jalan Bantan, Desa Bantan Tua depan Kodim 0303 Bengkalis.
Adapun pembagian takjil itu dilakukan oleh anggota TP PKK Kabupaten Bengkalis yang kompak menggunakan seragam berwarna hitam serta kerudung kuning bersama sejumlah anak muda yang tergabung dalam Forum Anak Kabupaten Bengkalis.
Dengan jumlah sebanyak 300 paket, pembagian takjil dimulai pukul 16.00 WIB dan berakhir 45 menit setelahnya.

Masyarakat penerima takjil pun menyambut dengan antusias dan rasa gembira.
Kegiatan bertajuk Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis berbagi takjil ini merupakan kegiatan ketiga di Ramadhan tahun ini.
Guna meningkatkan amal ibadah saat Bulan Suci Ramadhan aksinya ini bakal dilakukan kembali esok hari di Jalan Labai Wahid atau Simpang Mama, Desa Bantan Tua Kecamatan Bantan. #DISKOMINFOTIK




Berita Lainnya +INDEKS
Ketua IKTD Batam, Arlon Veristo: Golkar Kepri Butuh Pemimpin Stabil dan Merangkul, Rizki Faisal Paling Siap
Batam — Ketua Ikatan Keluarga Tanah Datar (IKTD) Kota Batam, Arlon Veristo, menyatakan duku.
Dipimpin Bupati Kampar, Ribuan Santri Penuh Khidmat Ikuti Upacara Hari Santri Nasional
BANGKINANG KOTA - Dipusatkan di Lapangan Pelajar Bangkinang Kota, Bupati Kampar Ahmad Yuzar, S.So.
Kadiskominfo Kampar Bahas Pengelolaan Data dan Layanan Publik Digital Bersama Diskominfotik Riau
PEKANBARU – Dalam upaya menjawab tantangan dan dinamika perkembangan teknologi informasi ya.
Bersama Gubernur Riau, Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti Resmikan Perpustakaan Ramah Lingkungan SMKN I Kecamatan Tapung
TAPUNG - Bersama Gubernur Riau Abdul Wahid, Bupati Kampar H. Ahmad Yuzar, S.Sos,.
Sukseskan Program Strategis Nasional, Bupati Kampar minta Setiap OPD Agar Segera dapat menindak Lanjuti
BANGKINANG KOTA - Dalam upaya mensukseskan setiap program strategis nasional, Bu.
Plt. Asisten I Setda Kampar Tengku Said, S.STP, M.IP Pimpin Rapat Koordinasi Pembentukan Klaster Logistik Penanggulangan Bencana
BANGKINANG - Sebagai bentuk penguatan sistem penanganan bencana, khusu.







