pilihan +INDEKS
Pelayanan Bus Vaksinasi Dioperasikan Hingga Akhir Desember Mendatang

PEKANBARU - Sebanyak 10 unit bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) yang difungsikan menjadi bus vaksinasi keliling, akan dioperasikan oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru hingga akhir Desember mendatang.
"Jadi pelayanan bus vaksinasi ini bukan terhenti sampai satu dua bulan saja, tapi untuk satu tahun ini," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, H. Muhammad Jamil, M.Ag, M.Si, Rabu (16/6).
Saat ini, sebut dia, pemerintah kota terus membenahi dan melengkapi saranan prasana di bus vaksinasi keliling.
"Begitu juga dengan biaya operasional dan segala macamnya, tentu harus kita perhitungkan," ucapnya.
Dengan adanya bus vaksinasi keliling, Jamil berharap bisa membantu dan memberikan kemudahan bagi warga di Kota Bertuah untuk mendapatkan vaksin guna mencegah sebaran wabah Covid-19.
"Untuk itu, kita minta kepada camat agar memanfaatkan bus vaksinasi untuk memvaksin warganya. Bus ini akan berjalan sampai akhir Desember," tutupnya.
Sementara itu, berdasarkan data Dinas Perhubungan selaku koordinator bus vaksinasi keliling, terhitung tanggal 28 Mei hingga 15 Juni 2021 sudah tercatat sebanyak 15.209 warga yang telah menikmati pelayanan bus vaksinasi keliling.
Pelayanan vaksinasi terbanyak diberikan di Kecamatan Payung Sekaki berjumlah 2.773 orang, disusul Tenayan Raya 1.799, Tuah Madani 1.365, Rumbai 1.374, Bukit Raya 1.253, Binawidya 1.162 dan Kulim 1.092 orang.
Kemudian di Kecamatan Pekanbaru Kota 699 orang, Sukajadi 669, Rumbai Timur 617, Marpoyan Damai 547, Sail 484, Senapelan 479, Limapuluh 464, serta di Kecamatan Rumbai Barat 459 orang.
Berita Lainnya +INDEKS
Sambut HUT RI, Wali Kota Senam Bersama Masyarakat dan Bagikan Bendera Merah Putih
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, menggelar kegiatan Senam Seh.
Ribuan Kawula Muda Ramaikan Festival Gen Z Muslim 2025
PEKANBARU - Ribuan kawula muda di Kota Pekanbaru memadati Ballroom Arya Dut.
Wako Pekabaru Bakal Luncurkan Sejumlah Mobil Pelayanan Masyarakat di HUT RI Ke-80
PEKANBARU - Sejumlah mobil pelayanan masyarakat bakal diluncurkan Pemerinta.
Disdukcapil Pekanbaru Imbau Warga Waspadai Oknum Tawarkan Aktivasi IKD
PEKANBARU - Masyarakat harus waspada terhadap telepon maupun pesan whatsApp.
Waterfront City hingga Kuliner Pasar Bawah, Revitalisasi Sungai Siak Dimulai
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho memaparkan rencana besar peme.
Gerakan Pangan Murah Polda Riau Ringankan Beban Warga Pekanbaru
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri kegiatan Gerakan P.