pilihan +INDEKS
Gubri Himbau Pengurus Masjid Aktif Lakukan Pengawasan Prokes Covid Saat Tarawih
PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menghimbau agar pengurus masjid aktif melakukan pengawasan kepada masyarakat yang melakukan salat tarawih di masjid atau musala. Pengawasan ini lakukan agar jamaah tetap melaksanakan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 dengan disiplin.
Syamsuar menuturkan, seperti yang ditinjau saat salat tawarih perdana di Masjid Agung An-Nur. Ia ingin memastikan bahwa pengurus masjid memonitor jamaah agar sesuai menjalankan protokol kesehatan Covid-19.
"Salat pertama di Masjid Agung An-Nur. Kami ingin melihat bagaimana pengurus masjid melaksanakan salat sesuai dengan protokol kesehatan," kata Syamsuar, Selasa, (13/04/2021), di Kantor Gubernur Riau.
Ia meminta agar semua pengurus masjid menerapkan protokol kesehatan, dan bagi daerah zona merah agar melakukan salat di rumah saja.
"Kita harapkan semua pengurus masjid tetap menerapkan protokol kesehatan. Kalau daerah zona merah lebih baik sholat di rumah," ujarnya.
Pihaknya juga menyesalkan masih adanya warga tidak taat menjalankan protokol kesehatan Covid-19 saat salat tarawih.
"Itulah harusnya pengurus Masjid Agung Ar-Rahman harus aktif, kalau tak pakai masker sebaiknya jangan sholat disitu, atau disediakan masker kasih kepada jamaah. Sebab nanti takutnya menular kepada orang lain, jamaah sebelahnya pasti risih, apalagi batuk-batuk. Harapkan kita masyarakat patuhlah, sebab lebih baik menghindar dari pada terjadi penularan Covid-19," tutupnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Wako Agung Serahkan Langsung Bantuan Kepada 424 KK Kategori Miskin Ekstrem
PEKANBARU - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, H Agung Nugroho Nugroho SE MM menyerahkan langsung bantua.
Kontrak Pengelolaan Berakhir, Pemko Pekanbaru Amankan Aset Danau Bandar Kayangan
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru memastikan akan mengambil lan.
Wawako Ajak Anak-Anak di TK Negeri 6 Pekanbaru Gemar Makan Sayur
PEKANBARU - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius Anwar, meninjau la.
Wali Kota Pekanbaru Resmikan SLB Santa Lusia di Rumbai, Apresiasi Peran Donatur dan Dedikasi Pendidik
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan apresiasi dan pe.
Dalam Waktu Dekat Ratusan PPPK Paruh Waktu Pemko Pekanbaru akan Ditempatkan di Setiap RW
PEKANBARU - Untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan akses layanan, Pemeri.
Pj Sekda Pimpin Rakor Lintas Perangkat Daerah, Bahas Terkait Penyampaian Informasi
PEKANBARU - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Ingot A.







